Seperti yang sudah saya paparkan pada postingan sebelumnya bahwa memang menggunakan Query untuk melakukan proses manipulasi data yang ada di database sangat diperlukan. Dengan Query Proses manipulasi menjadi lebih mudah meskipun mungkin terkesan lebih ribet bila dibandingkan dengan menggunakan Append dan Post. :D
Salah Satu keuntungan yang bisa kita dapatkan dengan menggunakan Query untuk proses manipulasi data adalah Join Tabel atau menggabungkan beberapa tabel. Join tabel sendiri terdapat beberapa kategori seperti
Inner Join, Left Join, Right Join, Full Join dan semacamnya.
Sebagai Contoh : Anggap Saja Kita memiliki dua buah tabel (tabel Mahasiswa dan tabel Mata Kuliah). Seperti gambar dibawah :
Gambar Tabel 1 (Tabel Mahasiswa)
Gambar Tabel 2 (Tabel Mata Kuliah)
Dengan Mengacu Pada kedua tabel diatas, maka jika kita akan melakukan proses Inner Join, Querynya akan seperti dibawah ini :
SELECT tabel1.Nama, tabel1.Jurusan, tabel2.MataKuliah, tabel2.SKS, tabel1.Nilai FROM tabel1 INNER JOIN tabel2 ON tabel1.KodeMataKuliah=tabel2.KodeMataKuliah ORDER BY tabel1.KodeMataKuliah;
Sedangkan Untuk Left Join Querynya menjadi
SELECT tabel1.Nama, tabel2.MataKuliah FROM tabel1 LEFT JOIN tabel2 ON tabel1.KodeMataKuliah=tabel2.KodeMatakuliah ORDER BY tabel1.Nama;
Untuk Lebih Jelasnya, Silahkan Download Source Codenya disini (Menggunakan Database Access).
Selamat Mencoba. Salam Sukses Selalu. :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar